Boentaran Martoatmodjo

Menteri Kesehatan Indonesia Ke-1Masa jabatan
19 Agustus 1945 – 14 November 1945PresidenSoekarno
Sebelum
Pendahulu
Tidak ada,Jabatan baru
Pengganti
Darma Setiawan
Sebelum
Informasi pribadiLahir(1896-11-01)1 November 1896
Loano, Purworejo, Hindia Belanda (kini Indonesia)Meninggal4 Oktober 1979(1979-10-04) (umur 82)
Jakarta, IndonesiaKebangsaanIndonesiaSuami/istriYM Aji Maryam Noerdin gelar Aji Raden SarasvatiAnak5PekerjaanMenteri Kesehatan Republik Indonesia
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Boentaran Martoatmodjo (11 Januari 1896 – 3 Oktober 1979) adalah Menteri Kesehatan Indonesia yang pertama pada masa Kabinet Presidensial.

Biografi

Ia merupakan keturunan keluarga priyayi di Karesidenan Bagelen tepatnya dari Kabupaten Karanganyar (Kebumen). Boentaran lalu menikah dengan seorang wanita bangsawan Kutai yang bernama Aji Maryam Noerdin dan dikaruniai 5 orang anak yang salah satunya adalah Soekarni Catur Oetami Munandar, salah satu pakar psikologi Indonesia.

Ia adalah wakil ketua dari Tyuooo Sangi-In (semacam Volksraad) buatan pemerintahan pendudukan Jepang dan anggota dari organisasi pemuda pergerakan kemerdekaan Indonesia, Barisan Pelopor.[1]

Selain itu ia adalah salah satu pendiri dan ketua PELTI (Persatuan Lawn Tenis Indonesia) pertama selama 5 tahun sejak pendiriannya pada 26 Desember 1935.[2]

Ia pulalah yang membentuk PMI (Palang Merah Indonesia) pada tanggal 5 September 1945 atas perintah Presiden Soekarno.

Ia pernah pula menjabat sebagai anggota Seksi Kemasyarakatan Bappenas periode 21 September 1959 - 18 November 1959.[3]

Selain itu, Ia juga tercatat sebagai salah satu pendiri Universitas Gadjah Mada bersama saudaranya Mr. R. S. Budhyarto Martoatmodjo.

Referensi

  1. ^ "The Problem of Rice: Stenographic Notes on the Fourth Session of the Sanyo Kaigi, January 8, 2605 (with introduction and notes)" oleh Ben Anderson, Cornell Edu, Oktober 1966
  2. ^ Sejarah Pelti Diarsipkan 2009-02-18 di Wayback Machine., PELTI, diakses 21 April 2007
  3. ^ BAB 7. SEKSI PANITIA KEAHLIAN PEMBANGUNAN DAN PANITIA CHUSUS, Bappenas, diakses 22 April 2007
Jabatan politik
Posisi baru Menteri Kesehatan Indonesia
1945
Diteruskan oleh:
Darma Setiawan
  • l
  • b
  • s
Indonesia Anggota BPUPKI


Ikon rintisan

Artikel bertopik biografi politikus Indonesia ini adalah sebuah rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia dengan mengembangkannya.

  • l
  • b
  • s